PWI Sumedang Punya Ketua dan Pengurus Baru, Ade Hadeli : di Era 4 0 Kami Punya Tantangan Baru!

- 13 Juni 2024, 18:09 WIB
Prosesi penyerahan bendera PWI/SR/Diki DG
Prosesi penyerahan bendera PWI/SR/Diki DG /

Yudia menambahkan, peran strategis wartawan adalah untuk menyampaikan informasi dan aspirasi masyarakat kepada pemerintah dan juga sebaliknya, mempublikasikan berbagai capaian program pembangunan serta kebijakan pemerintah kepada masyarakat.

Baca Juga: Konfrensi PWI Kabupaten Sumedang: Ketua Baru Janji Tingkatkan Kompetensi Wartawan Sumedang

"Jadi selain mengkritisi kebijakan pemerintah secara konstruktif dan objektif, wartawan juga membantu pemerintah dalam membangun komunikasi yang efektif dengan masyarakat, serta aktif meluruskan informasi yang melenceng di sosial media sehingga berita negatif maupun hoax di tengah-tengah masyarakat dapat ditangkal," ujarnya.

Yudia juga berharap, dengan kepemimpinan yang baru, PWI Kabupaten Sumedang akan semakin maju dan berkontribusi dalam mewujudkan visi dan misi Kabupaten Sumedang, yaitu "Sumedang Sehati".

"Saya berkeyakinan, wartawan yang berada dibawah naungan PWI adalah wartawan yang profesional dan benar-benar memahami kode etik jurnalistik, kompeten dan profesional yang dilindungi oleh undang-undang pers,"ujarnya.

Baca Juga: Pemprov dan PWI Jabar Catat Rekor Selenggarakan UKW dengan Peserta Terbanyak di Indonesia

Ia juga mengajak seluruh insan pers yang berada di Sumedang agar senantiasa memupuk kesadaran dan komitmen wartawan Indonesia untuk berperan serta dalam pembangunan bangsa dan negara.

"Sekaligus meningkatkan ketaatan wartawan pada kode etik jurnalistik, demi citra, kredibilitas dan integritas wartawan serta organisasi PWI," pungkasnya.(Diki D.G)

Halaman:

Editor: Mubyar Dicka Ghaniar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah