Setelah Memenuhi Spesifikasi dan Lolos Serangkaian Tes, 130 Anggota PPK Dilantik KPU Sumedang

- 17 Mei 2024, 10:18 WIB
Komisi Pemilihan Umum (KPU)  Sumedang melantik 130 orang anggota (PPK) Panitia Pengawas Kecamatan (PPK) di Gedung Nusantara Jalan Prabu Gajah Agung Sumedang.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumedang melantik 130 orang anggota (PPK) Panitia Pengawas Kecamatan (PPK) di Gedung Nusantara Jalan Prabu Gajah Agung Sumedang. /PR Sumedang/Diki DG/

PR SUMEDANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumedang melantik 130 orang anggota (PPK) Panitia Pengawas Kecamatan (PPK) di Gedung Nusantara Jalan Prabu Gajah Agung Sumedang.

Mereka yang dilantik telah dinyatakan memenuhi spesifikasi baik persyaratan administrasi maupun lolos menjalani beberapa rangkaian test tertulis dengan metode CAT. Termasuk terakhir tes wawancara, Kamis 16 Mei 2024.

Ke-130 anggota PPK tersebut dilantik KPU Sumedang dengan diambil sumpah jabatan dan tugas sebagai anggota PPK. Para anggota PPK tersebut akan ditempatkan di tiap kecamatan se- Kabupaten Sumedang. Jumlah anggotanya sebanyak lima orang untuk satu kecamatan.

Baca Juga: KPU Sumedang Gelar Sosialisasi Pendaftaran Calon Dari Jalur Perseorangan

Menurut Ketua KPU Sumedang Ogi Ahmad Fauzi, para anggota PPK yang dilantik, mereka akan langsung bertugas sesuai jobdesk-nya masing masing.Terlebih hari ini, sedang dilaksanakan test tertulis untuk anggota PPS dengan metode yang sama yaitu Computer Assisted Test (CAT).

Bagi anggota PPK yang telah dilantik, tugas mereka juga melakukan tes wawancara bagi anggota PPS yang dinyatakan lulus tes tertulis yang dilakukan di kecamatan atau desanya masing- masing.

"Setelah pelantikan, semua anggota PPK akan langsung bertugas yang ditempatkan di masing-masing kecamatan sesuai administrasi para anggota," ujar Ogi.

Baca Juga: Seleksi Tertulis Calon Anggota PPK Pilkada Jabar Resmi Ditutup KPU Sumedang

Ia mengatakan, tugas para anggota PPK itu, diharapkan berjalan dengan baik. Apalagi kedepannya tugas mereka akan lebih banyak lagi. Dari mulai mengkoordinasikan data hingga kegiatan verifikasi lainnya terkait Pemilu.

Halaman:

Editor: Adang Jukardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah