Tol Cisumdawu Permudah Akses ke Sumedang, Menko Airlangga: Akan Menjadi Sumber Pertumbuhan Ekonomi Baru

- 10 Juli 2023, 18:30 WIB
Tol Cisumdawu akan diresmikan Jokowi pada Selasa 11 Juli 2023, Menko Airlangga sebut tol ini akan menjadi sumber pertumbuhan ekonomi baru di Kota Sumedang.
Tol Cisumdawu akan diresmikan Jokowi pada Selasa 11 Juli 2023, Menko Airlangga sebut tol ini akan menjadi sumber pertumbuhan ekonomi baru di Kota Sumedang. /Instagram.com/ @pupr_jalan_dkijabar/

PR SUMEDANG – Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) yang termasuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN), diyakini akan menjadi sumber pertumbuhan ekonomi baru bagi Kota Sumedang, Jawa Barat.

Hal itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. Menurutnya, anggapan tersebut muncul berkaitan dengan kemudahan akses.

“Dengan selesainya Tol Cisumdawu, Kota Sumedang terlihat makin ramai," ujarnya, dikutip PR SUMEDANG dari Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: Teroris Terbesar Mengancam Dunia, Tom Cruise Harus Menjalani Adegan Berbahaya Dalam Film Mission Impossible

"Dan itu akan menjadi sumber pertumbuhan ekonomi yang baru, karena akses ke Sumedang jadi mudah,” sambungnya dalam keterangan pada Senin, 10 Juli 2023.

Selain kemudahan akses, pertumbuhan ekonomi baru yang dimaksudkan Menko Airlangga juga berkaitan dengan area transit atau rest area di Tol Cisumdawu.

Dengan adanya Tol Cisumdawu, pergerakan ekonomi dari satu daerah ke daerah lainnya jadi lebih mudah.

Baca Juga: Putra Sumedang, Raharjati Nursamsa Bawa Pulang Perunggu Di Kejuaraan Panjat Tebing Dunia IFSC 2023

Hal tersebut juga berdampak pada biaya logistik yang bisa lebih dipangkas.

Halaman:

Editor: Jansilmi Nur Al-Zia

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah