Jadwal Sholat Lima Waktu Hari Ini untuk Wilayah Sumedang dan sekitarnya Lengkap dengan Bacaan Zikir

29 Mei 2024, 05:05 WIB
Ilustrasi: Jadwal Sholat lima waktu hari ini untuk wilayah Kabupaten Sumedang dan sekitarnya /Pexels /

PR SUMEDANG - Salah satu kewajiban umat muslim yang utama dalam menjalankan perintah Allah SWT, yakni sholat lima waktu.

Dalam Islam ada lima waktu sholat wajib, yakni, Subuh, Dzuhur, Ashar, Maghrib, dan Isya. Namun, muslim boleh mengerjakan sholat sunat lain di luar lima kewajiban tersebut.

Sebagaimana yang dikatakan Imam Ar-Rofi'i, sholat merupakan rangkaian ucapan dan perbuatan yang diawali takbir dan diakhiri dengan salam, dengan syarat-syarat yang telah ditentukan.

Baca Juga: Berikut Bacaan Niat Lengkap dengan Jadwal Salat Hari Ini untuk Wilayah Sumedang dan Sekitarnya

Adapun ketentuan sholat tersebut, salah satunya menurut ketetapan lima waktu yang ditentukan wilayahnya masing-masing.

Waktu Sholat Wilayah Sumedang 

Dilansir dari Bimas Islam Kementerian Agama RI, berikut jadwal waktu sholat hari ini untuk wilayah Kabupaten Sumedang dan sekitarnya, Rabu, 29 Mei 2024, yakni:

Baca Juga: 3 Keutamaan Salat Dzuhur Berikut Jadwal Lengkap Hari ini untuk Wilayah Sumedang dan Sekitarnya

  • Subuh  : 04 : 32 WIB
  • Dzuhur : 11 : 49 WIB
  • Ashar    : 15 : 10 WIB
  • Maghrib: 17 : 42 WIB
  • Isya        : 18 : 55 WIB
  • Imsak.   : 04 : 23 WIB
  • Terbit     : 05 : 50 WIB
  • Duha      : 06 : 19 WIB

Bacaan Zikir Sesudah Sholat

Baca Juga: Niat Salat Dhuha, Lengkap dengan Arti, Doa dan Tata Caranya

Mengutip dari buku Do'a karangan Drs. Miftah Faridl, berikut amalan yang dianjurkan para ulama sesudah mengerjakan sholat, yakni membaca zikir, diantaranya:

Astagfirullaahal’adzim alladzi laa ilaaha illa huwalhayyulqayyuumu wa atuubu ilaih 3x

Allaahumma antassalaam, wa mingkassalaam, wa ‘ilaika ya’uudussalaam, fahayyinaa rabbanaa bissalaam,

wa adkhilnaljannata daarussalaam, tabaarakta rabbana wa ta’aalaita yaa dzaljalaali wal ikraam.

Subhanallaah 33 x
Alhamdulillaah 33x
Laaillaahaillallaah 33 x
Allahu Akbar 33 x

Laa illaha illallaahu wahdahu laa syariikalah, lahul mulku walahul hamdu yuhyi wayumitu 

wa huwa ‘alaa kulli sya’ingqaadiir. Amiin ya Rabbaal ‘alamiin.

Demikianlah waktu sholat lima waktu hari ini untuk wilayah Kabupaten Sumedang, semoga bermanfaat bagi yang menjalankannya agar mendapatkan keridhoan dari Allah SWT, dan diberikan ketenangan dalam diri, baik lahir maupun batin.***

Editor: Muhammad Sukri

Sumber: Bimas Islam Kemenag RI

Tags

Terkini

Terpopuler