Berkat Segudang Prestasi dan Inovasinya, IPDN Hadirkan Bupati Kaimana untuk Pembekalan Para Praja

- 20 Juni 2024, 19:42 WIB
Sukses membangun daerah dan menyejahterakan masyarakatnya, IPDN menghadirkan Bupati Kaimana Provinsi Papua Barat,  Freddy Thie untuk memberikan  kuliah umum kepada para praja.
Sukses membangun daerah dan menyejahterakan masyarakatnya, IPDN menghadirkan Bupati Kaimana Provinsi Papua Barat, Freddy Thie untuk memberikan kuliah umum kepada para praja. /PR Sumedang/Adang Jukardi/

PR SUMEDANG - Sukses membangun daerah dan menyejahterakan masyarakatnya, IPDN menghadirkan Bupati Kaimana Provinsi Papua Barat, Freddy Thie untuk memberikan Kuliah Umum kepada para praja.

Kuliah umum itu, terutama untuk pembekalan 1.097 orang Satuan Praja Utama Angkatan XXXI yang sebentar lagi akan menjalani prosesi wisuda.

"Praja utama ini sebentar lagi akan lulus pendidikan dan terjun ke lapangan. Oleh karena itu, pembekalan dari Bapak Bupati Kaimana Freddy Thie ini, diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan wawasan para praja dalam memahami permasalahan di daerah. Bahkan mampu memberdayakan segenap potensi yang ada di wilayah serta membangun iklim kondusif dan stabilitas wilayah," ujar Rektor IPDN, Prof Hadi Prabowo di kampus IPDN Jatinangor, Kamis, 20 Juni 2024.

Baca Juga: Mengikuti Praktik Lapangan IV, 1.084 Praja Utama IPDN Siap Mengabdi di Daerah Asal Pendaftarannya

Hal itu, selaras dengan tema kuliah umum, yakni “Perkembangan Pemerintahan dan Pembangunan Daerah di Kabupaten Kaimana serta Berbagai Upaya dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat”.

Menurut Hadi Prabowo, menghadirkan Bupati Kaimana Freddy Thie sebagai narasumber, mengingat begitu banyak prestasi dan inovasi yang diraihnya.

Berbagai prestasi itu, di antaranya pertumbuhan ekonomi di Kaimana tahun 2023 mencapai angka 3,26 persen. Sementara pendapatan perkapitanya di angka 44,50 juta.
Bahkan, Freddy juga berhasil menurunkan angka kemiskinan dari angka 16,04 persen di tahun 2021 menjadi 14,57 persen pada tahun 2023. "Beliau (Freddy-red) juga berhasil menurunkan angka stunting di tahun 2023 menjadi 21,1 persen,” ujarnya.

Baca Juga: Bhakti Karya Praja bagi Satuan Praja Utama Angkatan XXXII IPDN di Jateng, Upaya Pengabdian pada Masyarakat

Tak hanya itu saja, lanjut dia, terobosan yang dilakukan Bupati Kaimana, termasuk program sekolah gratis 12 tahun, bantuan untuk kampung sebesar Rp4 miliar per kampung dan pembangunan air bersih. Berbagai keberhasilan itu lah yang menjadi alasan Kabupaten Kaimana mendapat banyak penghargaan.

Halaman:

Editor: Adang Jukardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah