Pj Bupati Sumedang Ingatkan Pengajar Jangan Terlena Mengajar, Jadi Lupa Belajar

- 15 Desember 2023, 18:28 WIB
Pj Bupati Sumedang, Herman Suryatman saat memberikan pemaparan tentang pentingnya belajar disampaikan saat Soft Launching Gerakan Zero Bullying dan Pendidikan berbasis Kasih Sayang di Gedung Negara pada Jumat 15 Desember 2023
Pj Bupati Sumedang, Herman Suryatman saat memberikan pemaparan tentang pentingnya belajar disampaikan saat Soft Launching Gerakan Zero Bullying dan Pendidikan berbasis Kasih Sayang di Gedung Negara pada Jumat 15 Desember 2023 /Saeful Ridwan /PR Sumedang

Dikatakan Herman bahwa, inspirasi tentang pengajaran dengan kasih sayang diperolehnya dari sosok pendiri rumah pintar, yaitu Wa Een (Een Sukaesih). Dengan keterbatasan secara fisik karena sakit, Ia mampu mencetak anak-anak di sekitarnya tetap pintar.

"Cacakan dengan segala keterbatasan, Wa Een bisa! Kita yang Alhamdulillah tiap bulan ada gaji dan tunjangan, kalau tidak lebih baik dari Bu Een, Why? berarti ada masalah," tuturnya.

Baca Juga: Disdik Sumedang: Terinspirasi dari Wa Een, Ciptakan 'Cantik Perkasa' untuk Regenerasi Pendidik

Oleh karena itu, lanjut Herman, saya sangat yakin apalagi eksplorasi sudah tinggal Pok, Pek, Prak.

"Pok, omongkeun sudah, Pek, rencanakan desainnya, dan Prak, tinggal laksanakan gak pakai lama," ujarnya.

Dengan ikhtiar kecil ini, lanjut Pj Bupati, mudah-mudahan bisa mencetak generasi yang cerdas, berkarakter dan tentu saja penyayang.

Baca Juga: Disdik Sumedang: Trauma Healing untuk 3 Anak SD, Korban Asusila Guru Honorer Lebih Utama Saat ini

"Leaders are Made not Born, pemimpin itu dicetak bukan dilahirkan," ujarnya.

Oleh karena itu, tambah Herman, jangan memikirkan kepentingan sendiri.Tetapi bagaimana kita mempersiapkan generasi masa depan kita.

"Bapak, Ibu Sarjana, PNS tapi apakah yakin anak cucu kita jadi Sarjana dan PNS? Belum tentu juga, dan itu tugas kita mencetaknya," paparnya.

Halaman:

Editor: Saeful Ridwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah