Timnas Indonesia U23 Lolos ke Final Piala AFF U23 Melawan Vietnam, Siap Raih Kemenangan!

- 26 Agustus 2023, 14:26 WIB
Shin Tae-yong bersyukur Timnas Indonesia U23 lolos ke final melawan Vietnam
Shin Tae-yong bersyukur Timnas Indonesia U23 lolos ke final melawan Vietnam /PSSI /

PR SUMEDANG - Timnas Indonesia U23 melawan Vietnam di laga final Piala AFF U23, akan berlangsung di Stadion Rayong Province, Thailand, Sabtu, 26 Agustus 2023, pada pukul 20.00 WIB.

Tim asuhan Shin Tae-yong (STY) tersebut, berhasil lolos ke final, usai menggasak tim tuan rumah Thailand pada laga semifinal, dengan skor telak 3-1.

STY bersyukur Timnas Indonesia berhasil meraih tiket ke final Piala AFF U23 dengan skuad yang ada.

Baca Juga: Persib Bandung Melawan RANS Nusantara FC, Incar Kemenangan Perdana di Kandang

"Akhirnya kita mencapai final, dan seperti yang sering kita sebutkan kesulitan kita. Banyak sekali pemain yang cedera dan beberapa di antaranya kembali ke Indonesia," ujarnya, dikutip Pikiran Rakyat Sumedang dari laman resmi PSSI, Sabtu , 26 Agustus 2023 .

Kendati demikian, STY memberikan apresiasi atas semangat tim yang berusaha keras, untuk mencapai partai puncak Piala AFF U23 2023 dengan kondisi tim yang ada.

Hingga menurutnya, Timnas Indonesia U23 mampu menjaga semangatnya untuk memenangkan turnamen tersebut.

Baca Juga: Timnas Indonesia Jaga Asa ke Semifinal Piala AFF U-23 2023 meski Hanya Menang Tipis dari Timor Leste

“Jadi kami hanya memiliki sedikit pemain yang tersedia.Tetapi masih ada pemain yang bisa bermain. Dan mereka sangat bersemangat dan antusias untuk memenangkan turnamen ini,” ujarnya.

Sementara itu, Kelly Sroyer yang berhasil mencetak gol pembuka bagi Indonesia saat melawan Thailand, mewakili pemain yang mengaku siap menyambut laga final dan tidak gentar dengan batasan yang ada.

“Kalau ditanya untuk persiapan pemain di final, kami sudah siap melawan Vietnam dan kondisi kami bagus,” katanya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Kalah dari Malaysia di Laga Perdana AFF U-23 2023, Shin Tae Yong: Pemain Telah Bekerja Keras

Timnas Indonesia U23, di awal turnamen di Piala AFF U23 bermain kurang mengesankan dengan kekalahan 1-2 di partai perdana penyisihan Grup B melawan Malaysia, kemudian di laga kedua melawan Timor Leste dengan skor tipis 1-0.***

Editor: Muhammad Sukri

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah